Assalamu’allaikum
Wr Wb
Apa kabar
semuanya? Semoga dalam keadaan sehat dan bahagia ya.
Dipenghujung akhir tahun biasanya selalu identik terdapat year end clearence sale atau diskon besar-besaran untuk penawaran belanja namun selain dengan hal tersebut, kamu bisa lho melakukan year end clearence dengan hal lain yaitu melalui zakat. Terkadang mungkin sebagian orang merasa kebingungan hal apa yang dapat dilakukan saat akhir tahun, nah sebelum pergantian akhir tahun kamu dapat memberikan #ManfaatHebat dengan menyisihkan sebagian harta yang kamu miliki untuk berbagi dengan sesama. #ManfaatHebat merupakan tagline dari Rumah Zakat sebagai LAZNAS terpercaya oleh masyarakat Indonesia.
Rumah Zakat |
Rumah
Zakat sebagai lembaga dalam menyalurkan kebahagiaan antara para donator dan
penerima manfaat berkomitmen menjadi Lembaga terpercaya, progressif, dan
professional serta berkolaborasi dengan beragam pihak demi terciptanya
pemberdayaan masyarakat Indonesia. Penghimpunan tercatat di Rumah Zakat oleh
donator sepanjang tahun 2024 yaitu sebanyak 364,6 Miliar dengan terbagi menjadi
6 bagian yaitu dari zakat, infak tidak terikat, infak terikat, kurban, fidyah,
sosial keagamaan dan laporan penyaluran terhitung sebanyak 361,9 Miliar yaitu kemanusiaan,
kesehataan, pendidikan, ekonomi, dakwah, kurban, sosialisasi ziswaf, operasional
kantor.
Penghimpunan dan Penyaluran Rumah Zakat |
Sehubungan
dengan hal tersebut Rumah Zakat terdapat program untuk membantu masyarakat
sebagai mewujudkan terciptanya pemberdayaan masyarakat yang terdiri dari:
- Program
pendidikan sebanyak 21.723
- Program
kesehatan sebanyak 97.796
- Program
ekonomi sebanyak 4416
- Program
lingkungan dan sosial sebanyak 284.230
- Program
seasonal sebanyak 284.230
- Program
Insidental/Bencana sebanyak 781.386
- Program Capacity Building sebanyak 417.910
Penerima Manfaat Rumah Zakat |
Dana zakat yang disalurkan tercipta dari bantuan modal, sarana dan prasarana, kesehatan, kemanusiaan, dan pangan. Hingga November 2024, berkah zakat, infak, sedekah para donator Rumah Zakat sudah berkontribusi memberikan manfaat kepada 2.065.621 orang melalui berbagai program pemberdayaan.
Pengalaman
diri sendiri sangat terasa zakat, infak, dan sedekah dapat dilakukan lebih
mudah. Dapat dilakukan langsung ke website Rumah Zakat dengan metode yang
tersedia beragam. Rumah Zakat sebagai LAZNAS juga bekerjasama dengan berbagai
platform teknologi lainnya aplikasi lainnya untuk dapat melalukan pemberian
dari donator (give).
#ManfaatHebat RumahZakat.Org |
Dengan
zakat sebagai rukun wajib yang didalamnya terdapat semangat membantu tolong-menolong
dan pengingat banyak hal yang terjadi di muka bumi ini seperti bencana alam
setiap tahun dan keadaan beberapa orang yang membutuhkan bantuan, kamu telah
peduli terhadap sesama dan berpartisipasi aktif untuk menjadi generasi muda
penerus bangsa dengan kaya #ManfaatHebat
Year
End Clearence Sale memang selalu dinantikan karena dapat membeli barang yang
kamu inginkan dengan penawaran/promo harga yang lebih murah namun tetap pembelanjaan
harta yang kamu miliki haruslah bijak sesuai kebutuhan kemudian tetap semangat
untuk melakukan #ManfaatHebat dengan menyalurkan zakat, infak, dan sedekah kamu
di Rumah Zakat.
Kamu dapat berkontribusi dengan lakukan hal yang positif dan tidak terbatas untuk anak muda saja, semua yang wajib mengeluarkan zakat harus menjadi dilakukan karena merupakan kewajiban dalam skala prioritas penting yang merupakan tanggung jawab serta bentuk rasa syukur. Jika kamu tidak tahu bagaimana ketentuan tentang zakat dan perhitungannya, kamu dapat berkunjung ke website rumahzakat.org atau media sosial nanti tercantum link untuk diteruskan bisa berkonsultasi via whatsapp dan nanti akan dibantu dari pihak Rumah Zakat mengenai hal tersebut.
rumahzakat.org |
Sebagai manusia pasti memiliki keinginan untuk menjadi bermafaat untuk orang lain. Ada perasaan yang suka cita bahwa kehadiran kita dapat berdampak positif. Kamu dapat bisa lakukan dari hal yang paling kecil terlebih dahulu yaitu dengan melakukan zakat. Sudah saatnya kamu dapat menjadi #ManfaatHebat
Jangan berhenti di kamu, share pengalaman kamu juga di kolom komentar ya. Jangan lupa ajak orang terkasih untuk selalu melakukan kebaikan.
Thanks for reading.